Sinopsis Life Of Pi, Perjuangan Hidup Anak Muda Ditengah Laut

Jambiseru.com – Life Of Pi diadaptasi dari novel yang sama karangan Yann Martel, penulis asal Kanada membuat Ang Lee selaku sutradara dengan tim nya mendapat tantangan besar untuk menhidupkan dan mewujudkan ekspektasi dari bacaan novel ini.

Dikisahkan seorang penulis sedang mencari ide untuk tulisannya. Ia pun mewawancarai  lelaki bernama Piscine Molitor Patel atau yang akrab disapa Pi Patel. Dalam wawancaranya ini, Pi Patel mengungkapkan perjuangan kisah hidupnya mulai kanak-kanak hingga dewasa.

Baca Juga : Kisah Film Parasite, Peraih Oscar Pertama dari Korea

Pi Patel sendiri adalah anak lelaki biasa yang hidup di India. Hidupnya berubah saat ia pindah ke Kanada bersama keluarganya. Sebelum pindah ke Kanada, sang ayah memutuskan untuk menjual aset keluarga berupa lahan kebun binatang. Setelah itulah, ayahnya memboyong keluarga beserta hewan-hewan kebun binatang dengan menaiki kapal cargo yang berasal dari Jepang.

Perjalanan terasa menyenangkan hingga badai ganas menyerang kapal yang dinaiki Pi Patel dan keluarganya. Seluruh penumpang kapal ternggelam, kecuali Pi Patel yang berhasil selamat karena berhasil menaiki sekoci. Pi Patel terombang-ambing sendirian di atas Samudera Pasifik.  

Baca juga : Buruan Nonton Film Shang-Chi di Disney Hotstar

Menjadi santapan Richard Parker?

Keesokan harinya, Pi Patel menyadari bahwa ia tidak sendirian diatas sekoci. Ada hewan lain bersamanya, seperti monyet, zebra, hyena, dan harimau yang diberi nama Richard Parker. Nyawa Pi Patel  sebenarnya terancam karena adanya Richard Parker dan Hyena yang menyerang seluruh hewan hingga hanya Pi patel dan Richard Parker saja yang tersisa. Lalu bagaimana nasib Pi Patel selanjutnya? Akankah ia menjadi santapan Richard Parker? Berhasilkah ia selamat? Saksikan Life Of Pi.

Film ini menceritakan perjuangan Pi dan perjuangannya untuk bertahan hdup di atas sekoci. Sepanjang film kita akan melihat Pi yang kreatif dan kesedihannya karena kehilangan seluruh anggota keluarganya.

Pi Patel bisa saja menggunakan tombak atau kapak yang dimilikinya untuk membunuh Richard Parker. Namun, disinilah kita akan melihat Pi Patel justru berbuat baik terhadap Richard Parker dan menjaganya. Walaupun Richard Parker terus berusaha menyerangnya, namun Pi Patel telah menganggap hewan itu sebagai sahabatnya. (esa)

Sumber jambiseru.com Sinopsis Life Of Pi, Perjuangan Hidup Anak Muda Ditengah Laut

BACA JUGA BERITA FILM DI JAMBIFLASH: