Sinopsis Film The Divergent Series Insurgent

 

Jambiflash.com - Film barat yang berjudul The Divergent Series Insurgent akan hadir kembali menemani Anda di bioskop trans tv. Film garapan sutradara Robert Schwentke dan juga penulis Akiva Goldsman, Brian Duffield, serta Mark Bomback ini bisa Anda nikmati nanti malam tepatnya pada pukul 19.30  WIB apabila tidak ada perubahan jadwal tayang. 

Baca juga : Buruan Nonton Film Shang-Chi di Disney Hotstar

Film yang satu ini merupakan sekuel pertama dari seri divergent yang mempertontonkan aksi bintang papan atas seperti Shailene Woodley dan juga Theo James setelah berhasil meloloskan diri dari sosok Jeanine yang mana diperankan oleh Kate Winslet. 

Sinopsis film pada Series Insurgent ini masih berkisah tentang pengejaran para kaum divergent yang mana melanjutkan dari film pendahulunya pada tahun 2014 lalu. Dimana ceritanya mengisahkan tentang tatanan dunia baru yang sedang diatur oleh beberapa faksi. 

Baca berita film lain di jambiflash.com : 

Mencari Link Film Venom: Let There Be Carnage 2021 Sub Indo

Penasaran Jalan Cerita Film Jepang “Hatsukoi” ? Ini Sinopsis Singkatnya

Sejak penayangan perdananya pada tanggal 11 maret 2015 lalu, film The Divergent Series Insurgent ini telah meraih berbagai macam penghargaan di beberapa ajang. Penghargaan tersebut diantaranya yaitu Teen Choice Awards pada tahun 2015 lalu dalam kategori Choice Movie Actress Action (Shailene Woodley) dan juga Choice Movie : Liplock Shailene Woodley dan Theo James). 

Menariknya lagi, film yang mempunyai durasi sepanjang 119 menit ini juga memborong penghargaan di tahun 2016 juga yaitu People’s Choice Awards dalam kategori Favorite Action Movie Actress (Shailene Woodley).

Di sisi lain, pendapatan yang  diperoleh dari film The Divergent Series Insurgent ini berkisar lebih dari 297 juta dalam kurs dollar amerika serikat yang di antaranya ditayangkan secara internasional.  Bahkan, rating yang didapatkan film The Divergent Series Insurgent ini pun juga cukup tinggi yaitu sebesar 6.2 dari tingkatan 0 sampai dengan 10 pada situs imdb. Sedangkan di rotten tomatoes sebesar 28 persen dan  juga dari penonton sebesar 58 persen.

Baca juga : Ini Spesifikasi Apple Watch 7 yang Baru

Ternyata film The Divergent Series Insurgent ini merupakan adaptasi dari sebuah novel karya Veronica Roth dengan judul yang sama pula. Di mana sampai saat ini, film The Divergent Series Insurgent telah mempunyai 3 buah seri. Beberapa diantaranya tak lain yaitu divergent pada tahun (2014), Insurgent pada tahun 2015), dan juga Allegiant pada tahun 2016 yang lalu.

Awalnya, cerita film ini berkisah tentangs para divergent yang belum bisa merasakan sebuah kebebasan. Hingga pada akhirnya keberadaan mereka sendiri masih menjadi perburuan para pemimpin kelompok erudite yang dibawahi oleh pimpinan jeanine ((Kate Winslet). Berkat kepemimpinannya tersebut, hampir seluruh kelompok yang ada berhasil dikuasai olehnya.

Pada dasarnya, ambisi terbesar erudite tak lain yaitu agar bisa menyerang markas milik abegnation. Setelah misinya tersebut terpenuhi maka dirinya pun dikisahkan mendapatkan sebuah kotak misterius yang ditemukannya pada saat sedang melakukan sebuah penyerangan.

Penemuan kotak misterius tersebut pun menyita atensi dari Jeanine yang menurutnya semua solusi untuk berbagai macam masalah yang direncanakan oleh para divergent ada di dalamnya. Dengan kata lain, isi dari kotak misterius tadi hanya bisa diterjemahkan oleh para divergent. Maka dari itu anak buahnya segera diperintahkan untuk memburu sekawanan divergent tadi. 

Lantas, bagaimana aksi perburuan yang dilakukan oleh anak buah jeanine tersebut? Berhasilkah mereka mengatasi rintangan yang tengah dilewatinya itu? Untuk lebih jelasnya, tonton kelanjutan kisahnya di bioskop Trans TV malam nanti ya!