Sinopsis Film Snitch Aksi Aktor Dwayne Johnson

 


Jambiflash.com - Malam ini, 5 juni 2021 film Hollywood yang berjudul Snitch akan kembali tayang di stasiun tv dalam program acara bioskop Trans TV. Jika tidak ada perubahan maka film yang satu ini nantinya akan ditayangkan kembali pada pukul 21.30 WIB.

Baca juga : Buruan Nonton Film Shang-Chi di Disney Hotstar

Menariknya lagi, ternyata Film yang mempunyai genre aksi ini dibintangi oleh aktor papan atas bernama Dwayne Johnson yang pastinya akan menambah keseruan tersendiri di dalamnya bukan? Film yang berada dalam arahan sutradara Ric Roman Waugh ini mempunyai jalan cerita yang dialami sendiri oleh pengalaman informan DEA yaitu James Settembrino.

Baca berita film lain di jambiflash.com : 

Mencari Link Film Venom: Let There Be Carnage 2021 Sub Indo

Sinopsis Film jepang “Not Quite Dead Yet” (2021) : Kisah Tentang Permainan Dalam Kematian

Tidak hanya Dwayne Johnson saja yang dipercayai untuk memerankan tokoh dalam film Snitch ini. Melainkan film yang satu ini juga dibintangi oleh Barry Pepper, Jon Bernthal, Susan Sarandon, Benjamin Bratt, dan juga Michael Kenneth Williams.

Film yang mempunyai durasi kurang lebih 112 menit lamanya ini ternyata sudah dirilis sejak tahun 2013 lalu, yaitu tepatnya pada tanggal 22 Februari 2013 di Negara Amerika serikat yang dilakukan oleh Lionsgate dan juga Summit Entertainment.

Tidak hanya itu, pada laman situs web review Aggregator Rotten Tomatoes, film Snitch ini mendapatkan perolehan rating sebesar 57 persen berdasarkan 149 ulasan dan juga dengan meraih rating sebesar 5.58 dari skala 0 sampai dengan 10 dengan skor versi penonton sebanyak 61 persen. Di sisi lain, situs penilaian film seperti halnya IMDb, Snitch mendapatkan perolehan skor sebesar 6.4 dari tingkatan  0 sampai dengan 10 berdasarkan 82.287 ulasan para penontonnya.

Berdasarkan data yang diperoleh dari catatan box office mojo, Keuntungan yang didapatkan dari film Snitch ini kurang lebih berada pada kisaran 57.8 juta dalam kurs dolar Amerika Serikat yang diperoleh ketika film tersebut masih ditayangkan di seluruh dunia.

Secara garis besar, sinopsis film Snitch ini menceritakan tentang penangkapan seseorang atas tuduhan pendistribusian paket narkoba yang berjenis ekstasi. Di mana orang itu tak lain adalah Jason Collin yang diperankan oleh Rafi Gavron. Di dalam film tersebut, Jason Collins dikisahkan bahwa dirinya yang sedang menempuh usia 18 tahun tersebut mau tak mau harus menghadapi pahitnya hidup yang dijalaninya. Hal ini tak lain karena dirinya telah dicurigai atas tuduhan tersebut sehingga membuatnya  dijatuhi hukuman wajib kurang lebih selama 10 tahun di penjara federal.

Baca juga : Ini Spesifikasi Apple Watch 7 yang Baru

Namun sang ayah, yaitu Jason John yang diperankan oleh Dwayne Johnson mengetahui bahwa anak laki-lakinya tersebut sedang berada di dalam tahanan meski pun bukan merupakan seorang pengedar narkoba lantas langsung bersumpah akan melakukan berbagai macam cara untuk membebaskan kembali putranya itu.

Saat itu Jason mendapatkan sebuah tawaran untuk mengurangi hukuman anaknya dengan cara mengatur seseorang untuk melakukan suatu kesalahan besar. Namun mengetahui hal tersebut Jason pun langsung menolak tawaran tersebut secara mentah-mentah. Justru Jason malah memohon-mohon kepada salah seorang pengacara yang ada di amerika serikat yaitu Joanne Keeghan yang mana dibintangi oleh Susan Sarandon untuk membiarkan dirinya menyamar menjadi orang lain.

Dengan penyamaran itu, John pun akan mengumpulkan berbagai macam bukti untuk memperkuat fakta bahwa anak laki-lakinya tersebut tidak melakukan apa yang mereka tuduhkan dalam mengedarkan narkoba. Lantas, seperti apakah penyamaran yang dilakukan oleh Jason John? Untuk cerita lebih lengkapnya maka simak di bioskop trans tv nanti malam ya!